Home / Peristiwa / Pria 55 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa di Rumah Kontrakan Padang Utara

Pria 55 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa di Rumah Kontrakan Padang Utara

Sumbar Bersuara — Warga Jalan Gajah, Kelurahan Airtawar Barat, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, dikejutkan dengan penemuan jasad seorang pria di dalam rumah kontrakan, Senin (22/9/2025) siang. Korban diketahui bernama Adler (55), ditemukan dalam kondisi telungkup dan telah mengeluarkan bau menyengat. Dari hasil pemeriksaan awal, diperkirakan korban sudah meninggal lebih dari dua hari sebelum ditemukan.

Kapolsek Padang Utara, AKP Yuliadi, menyebutkan penemuan itu berawal dari kecurigaan pemilik kontrakan, Yusrizal Aci (72), yang merasa tidak melihat aktivitas korban sejak Sabtu. Kecurigaan semakin menguat setelah tercium bau busuk dari arah rumah kontrakan. Yusrizal bersama dua warga lainnya, Bus An (65) dan Nurhayati (56), akhirnya membuka paksa pintu rumah yang terkunci dari dalam.

Saat pintu berhasil didobrak, mereka mendapati Adler sudah tidak bernyawa dalam posisi telungkup. Kejadian itu segera dilaporkan kepada Bhabinkamtibmas setempat, sebelum kemudian tim gabungan Polresta Padang bersama tenaga medis Puskesmas Airtawar Barat mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara.

“Dari hasil pemeriksaan tim medis, korban diperkirakan sudah meninggal sekitar 48 jam,” ungkap AKP Yuliadi. Setelah proses identifikasi, jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumbar untuk visum guna mengetahui penyebab pasti kematiannya.

Polisi menyebutkan, Adler tercatat memiliki alamat di Jalan Air Camar, Kelurahan Parak Gadang Timur, Kecamatan Padang Timur. Namun, ia diketahui sudah beberapa waktu terakhir tinggal di rumah kontrakan di Jalan Gajah, tempat jasadnya ditemukan. Pihak keluarga korban juga telah dihubungi untuk menerima kabar duka ini.

Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *